--> Skip to main content

24 Fungsi Kode Rahasia Pada HP Oppo

Setiap ponsel Android biasanya akan memiliki kode rahasia tertentu yang ditanamkan dalam sistem. Berbagai macam kode tersebut umumnya memiliki banyak fungsi, misalnya melihat informasi perangkat, menguji jaringan, dan banyak lagi.

Begitu pun dengan ponsel pintar keluaran Oppo. Kode rahasia Oppo juga sudah diprogram ketika ponsel ini dibuat, baik itu Oppo A5S, A3S, A1k, A5 2020, dan lain sebagainya.

Semua tipe Oppo yang saya sebutkan di atas memiliki banyak kode yang akan saya bagikan di dalam artikel ini. Dengan mengetahui kode rahasia Android Oppo tentunya kita akan semakin leluasa dan produktif dalam menggunakan ponsel kita.

Untuk menggunakan fungsi tersebut pada HP Oppo ini terbilang mudah, kamu tidak perlu melakukan root terlebih dahulu karena hanya perlu menuliskan rangkaian angka pada papan panggilan layaknya akan menelepon.

Tapi sebelum mencobanya, sebaiknya Anda perlu mengetahui fungsinya terlebih dahulu supaya tidak salah yang mana justru membuat smartphone kamu menjadi tidak berfungsi dengan benar.

Menurut saya pribadi, kode HP Oppo ini cukup penting ketika akan melakukan pengecekan keaslian dari HP melalui IMEI atau akan melakukan pengetesan jaringan. Selain itu, penggunaan kode tersebut cukup efektif ketika kita akan me-reset ponsel ke setelan pabrik dengan lebih cepat dan mudah.

Nah, kalau kamu sudah penasaran, simak daftar kodenya di bawah ini. Jangan lupa membaca fungsinya sebelum mulai menggunakan.

kode rahasia oppo

Daftar Kode Rahasia HP Oppo dan Fungsinya

  1. *#6776# mengakses informasi software yang terinstal pada perangkat.
  2. *#06# mengetahui nomor IMEI.
  3. *#808# digunakan untuk melakukan pengetesan hardware (LCD, speaker, kamera, dan lain-lain.)
  4. *#99# dipakai untuk mengetes lampu pada LCD.
  5. *#809# untuk melakukan pengetesan echo menu.
  6. *#805# berfungsi untuk mengetes Bluetooth.
  7. *#8778# dipakai untuk mengembalikan HP Oppo ke setelan pabrik atau factory riset.
  8. *#888# dapat dipakai untuk mengetahui informasi hardware revision.
  9. *#803# melakukan pengetesan pada Wi-Fi.
  10. *#*#8255#*#* kode ini juga bisa dipakai untuk mengembalikan HP Oppo ke setelan pabrik.
  11. #*#225#*#* dipakai untuk mengetahui informasi mengenai kalender.
  12. *#*#759#*#* melakukan akses ke fitur Google Partner Setup.
  13. *#*#426#*#* melihat informasi debug pada Google Play Store.
  14. *#*#4636#*#* untuk melihat berbagai macam informasi pada perangkat smartphone.
  15. *#801# kode untuk mengakses mode uji berbahaya.
  16. *#806# kode untuk digunakan pada tes mode.
  17. *#6776# dapat dipakai untuk mematikan HP Oppo tanpa tombol power.
  18. *#807# masuk ke dalam menu rekayasa perangkat.
  19. *#1234# melihat versi firmware.
  20. *#804# masuk ke dalam tes mode dan melakukan disconnect jaringan secara otomatis.
  21. *#802# melakukan pengetesan GPS TTFF pada mode rekayasa.
  22. *#888# mengetahui versi PCB.
  23. *#900# melakukan pengujian pada foto RGB.
  24. *#811# membuka akses OTA test.

Itu dia 24 kode yang ada pada ponsel Oppo. Semua kode tersebut memiliki berbagai macam fungsi yang akan membantu kamu untuk mengakses menu dan fungsi yang sangat penting. Akan tetapi, terkadang ada beberapa kode yang tidak bisa digunakan pada tipe  HP Oppo.

Nah, apabila masih ada kode rahasia Oppo yang belum ada di daftar tersebut silakan tuliskan dikomentar. Saya dengan senang hati menambahkannya ke daftar di atas.
Panduan Berkomentar: Anda dapat menanyakan segala hal yang berkaitan dengan topik pembahasan ini. Tetapi, komentar dengan menyisipkan link eksternal tidak akan disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar