--> Skip to main content

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online Tanpa Perlu Antre

 

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online Tanpa Perlu Antre
Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online Tanpa Perlu Antre

iFabrix.com - Kali ini artikel berikut akan memberikan panduan terbaru tentang pembayaran pajak tahunan untuk kendaraan bermotor secara online baik untuk motor, mobil, dan kendaraan lainnya.


Jadi, jika kamu sebagai pemilik kendaraan bermotor dan ingin membayar pajak kendaraan dengan mudah, simak artikel berikut sampai tuntas.


Keuntungan Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online


Berikut adalah beberapa keuntungan membayar pajak kendaraan bermotor secara online:


Hemat Waktu dan Tenaga


Kamu kini tidak perlu repot-repot datang ke kantor Samsat untuk membayar pajak kendaraan bermotor. Kamu sudah dapat melakukannya dengan mudah dan cepat dari rumah atau kantor.


Lebih Praktis


Kamu dapat membayar pajak kendaraan bermotor kapan saja dan di mana saja, selama memiliki koneksi internet.


Tidak Perlu Antre


Tidak perlu antri panjang untuk membayar pajak kendaraan bermotor di kantor Samsat. Sekarang kamu dapat membayar pajak kendaraan bermotor dengan mudah dan cepat secara online.


Dapat Dilacak


Pengguna dapat melacak status pembayaran pajak kendaraan bermotor secara online.


Pelajari juga cara ganti nomor DANA terbaru pasti berhasil dan cara buka rekening Jenius secara online dari HP tanpa NPWP.


Cara Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor Online Melalui Aplikasi Signal


Kamu dapat menyimak langkah demi langkah di bawah ini untuk membayar pajak kendaraan bermotor secara online:


Pertama-tama, pastikan sudah mengunduh aplikasi Signal melalui Play Store jika belum melakukannya dan lakukan pendaftaran akun di aplikasi tersebut.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Setelah itu, mari kita mulai proses pembayaran pajak kendaraan bermotor secara online.


Menambahkan Kendaraan ke Akun


Jika kendaraanmu sudah terdaftar di aplikasi Signal dari tahun sebelumnya, pengguna hanya perlu masuk ke akun. Namun, jika ingin menambahkan kendaraan baru, berikut caranya:


Buka aplikasi Signal.


Pilih opsi "Tambahkan Kendaraan Baru."

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Lengkapi data-data seperti data diri, status kepemilikan kendaraan (milik sendiri atau milik keluarga satu KK, NIK, Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB), dan 5 digit terakhir nomor rangka.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Jangan lupa untuk mencentang kolom Saya menjamin kebenaran data yang diberikan dan tekan tombol Lanjut.


Pendaftaran dan Pengesahan STNK


Setelah kendaraan terdaftar di aplikasi Signal, langkah selanjutnya adalah mendaftarkan dan mengesahkan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Ikuti langkah-langkah berikut:


Klik opsi "Pendaftaran dan Pengesahan STNK."

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Kamu akan diarahkan ke halaman pendaftaran pengesahan STNK.


Pilih Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB) yang sesuai dengan yang sebelumnya didaftarkan.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Di halaman berikutnya, akan muncul informasi Surat Ketetapan Kewajiban Pembayaran PKB dan SWDKLLJ yang memuat rincian informasi termasuk wilayah dan total pembayaran. Tekan tombol Lanjut untuk melanjutkan.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Pengiriman Dokumen


Selanjutnya, kamu akan diminta untuk memilih apakah dokumen STNK ingin dikirimkan ke alamat yang sesuai. Ini adalah bukti pembayaran pajak yang akan Anda terima. Jika Anda memilih pengiriman, ikuti langkah berikut:


Pastikan untuk memilih opsi "Ya" pada pengiriman dokumen pada halaman Pendaftaran dan Pengesahan STNK.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Isi alamat pengiriman, termasuk kode pos.


Pilih Samsat terdekat dengan rumah atau alamat pengiriman.


Pilih jenis pengiriman berdasarkan jarak yang nantinya akan memengaruhi biaya pengiriman.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Konfirmasi Pembayaran


Setelah mengisi semua data yang diperlukan, kamu akan melihat rincian biaya total untuk pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Pastikan semuanya sudah benar, lalu lanjutkan ke proses pembayaran. Kamu akan menerima kode bayar untuk melakukan pembayaran.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Metode Pembayaran


Ada banyak bank dan e-wallet yang dapat kamu gunakan untuk membayar pajak kendaraan bermotor. Pastikan untuk memilih metode yang sesuai.

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor secara Online

Penerbitan Dokumen


Setelah melakukan pembayaran, kamu akan melihat riwayat transaksi. Pastikan untuk menyimpan bukti pembayaran ini dengan baik. Dokumen digital STNK akan diterbitkan dan dikirimkan setelah pembayaran selesai.


Sekarang kamu sudah berhasil membayar pajak kendaraan bermotor milikmu dengan cepat dan mudah melalui aplikasi Signal.


Jika kamu memiliki pertanyaan lebih lanjut atau butuh bantuan, jangan ragu untuk menghubungi layanan pelanggan yang terdapat di aplikasi Signal.


Demikianlah panduan lengkap mengenai pembayaran pajak kendaraan bermotor secara online. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca dan terima kasih sudah menyimak artikel seputar cara bayar pajak kendaraan bermotor secara online ini. Sampai jumpa di artikel berikutnya.

Panduan Berkomentar: Anda dapat menanyakan segala hal yang berkaitan dengan topik pembahasan ini. Tetapi, komentar dengan menyisipkan link eksternal tidak akan disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar